Minggu, 03 Juli 2016

Program Kerja YADINA

I. Program Kerja YADINA

A. Bidang Sosial

a.       Membentuk Taman Pendidikan Al Quran (TPA) Khusus anak tunarungu.
b.      Membentuk Taman Pendidikan Al Quran (TPA) Khusus anak tunagrahita dan downsindrome).
c.       Membentuk Taman Pendidikan Al Quran (TPA) Khusus anak autis
d.      Membentuk PAUDLB Quran.
e.       Membentuk Sekolah formal SLB islam dari jenjang TKLB, SDLB, SMPLB sampai SMALB.
f.       Membentuk lembaga keterampilan anak berkebutuhan khusus
g.      Membentuk layanan kesehatan dan terapi bagi anak berkebutuhan khusus
h.      Membuat kajian dan penelitian di bidang agama, pendidikan, usaha dan sosial kemasyarakatan
      yang bernaung di bawah yayasan

i.        Membuat terobosan pengembangan bagi kemajuan dan layanan yayasan
j.        Memberi pandampingan kewirausahaan secara mandiri bagi anak berkebutuhan khusus.

B. Bidang Agama

a.       Melaksanakan syiar agama islam terutama dikalangan anak berkebutuhan khusus.
b.      Membentuk center kajian agama islam untuk anak berkebutuhan khusus
c.       Menerima dan menyalurkan bantuan amal dan sedekah 

C. Bidang Kemanusiaan

a.       Memberi bantuan kepada korban bencana alam
b.      Memberikan bantuan kepada tuna wisma, fakir miskin dan gelandangan
c.       Mendirikan dan menyelenggarakn rumah singgah untuk anak berkebutuhan khusus yang mampu
      didik dan lepas masa sekolah yang belum terjaring di SLB/putus sekolah


II. Program Kerja YADINA Yang Sudah Berjalan

a.       Bidang pendidikan non formal berupa Taman Pendidikan AL Quran Iqro’ Nur ‘Aini  untuk anak
      tunarungu, autis, tunagrahita dan downsindrome.

b.      Pendidikan formalnya berupa SLB Islam Qothrunnada. 
c.       Layanan terapi yang ada adalah terapi wicara dengan metode a ma ba (terapi quran), seta terapi
      ocupresoure / terapi fisik melalui pemijatan.

d.      Pemeriksaan dan assesmen bekerjasama dengan praktisi UGM dan Tim dari Spring UP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar